Sabtu, 12 Maret 2011

HEBOH KUCING GONDOL KAKI BAYI


JAKARTA - Warga Rt 06 Rw 09, Pulogebang, Cakung, Jakarta Timur, dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat bayi yang masih memiliki tali pusar, terhanyut di sisi kali Cakung Drain.

Kasie Humas Polsek Cakung, Ipda Sutrisno, saat dihubungi wartawan menjelaskan, penemuan mayat bayi itu diawali aksi seekor kucing yang menggondol kaki bayi. Aksi kucing ini dilihat sejumlah warga setempat.

"Warga pun heboh saat menemukan kucing yang menggondol kaki bayi, lalu dicari-cari. Dan ternyata ditemukan mayat bayi di pinggir kali, warga lalu heboh" ujar Sutrisno.

Menurutnya, saat ditemukan jasad bayu terbungkus plastik berwarna hitam. Diduga, bayi dibuang saat baru dilahirkan. Alasannya, saat ditemukan warga, tali pusar masih terdapat di jasad bayi.

Bukan hanya itu, diduga bayi belum lama meninggal. Saat ditemukan, tiada bau busuk dari jasad bayi.

"Tapi kedua kakinya sudah tidak ada, kita tidak tahu apakah itu bayi laki-laki atau perempuan" ujarnya seraya menengarai, jasad bayi sengaja dibuang oruangtua.

Namun demikian, Sutrisno hingga kini belum berani menyimpulkan apakah bayi nahas tersebut merupakan hasil hubungan gelap sang orangtua.

Yang pasti, saat ini jenazah bayi tersebut telah berada di RSCM, Jakarta Pusat untuk dilakukan otopsi. Dan kasusnya pun kini ditangani Polsek Cakung.

5 TSUNAMI PALING MEMATIKAN DI JEPANG


Jepang adalah salah satu negara yang berada di wilayah "Cincin Api Pasifik", wilayah sepanjang 40.000 km berbentuk sepatu kuda yang membentang melewati Indonesia, Jepang, Chile, Meksiko dan beberapa negara lain. Sebagai konsekuensi dari hal tersebut, besar potensi Jepang mengalami gempa bumi yang bisa berakibat pada tsunami.
National Geophysical Data Center (NGC) National Oceanic and Atmospheric Administration mencatat, beberapa gempa di Jepang telah mengakibatkan tsunami yang mematikan. Jika ditotal, lebih dari 100.000 orang tewas akibat gempa diikuti tsunami. Terakhir, tsunami terjadi Jumat 11 Maret 2011 setelah gempa berkekuatan 9 mengguncang negeri itu.
Berikut merupakan daftar tsunami paling mematikan berdasarkan data NGC NOAA. Tsunami yang pertama kali terdata lembaga itu terjadi pada 29 November 684 dengan ketinggian gelombang mencapai 3 meter, terjadi akibat gempa berkekuatan 8,4 skala magnitud di Nankaido. Daftar tsunami paling mematikan di Jepang di bawah ini belum mencakup tsunami Jumat lalu.
1. Tsunami tahun 1498 Tsunami paling mematikan di Jepang terjadi pada 20 September 1498 dengan sumber dari wilayah Laut Enshunada. Tsunami terjadi akibat gempa berkekuatan 8,3 skala magnitud. Sebanyak 31.000 orang tewas dalam bencana alam ini, disertai dengan rusak parahnya 1000 rumah di wilayah sekitar.
2. Tsunami tahun 1707 Tsunami kedua paling mematikan terjadi di wilayah Nankaido pada 28 Oktober 1707, kurang lebih pada pukul 5 pagi. Korban tewas mencapai 30.000 orang dengan 29.000 rumah hancur. Tsunami ini terjadi akibat gempa yang sebelumnya mengguncang dengan kekuatan 8,4 skala magnitud.
3. Tsunami tahun 1896 Tsunami mematikan selanjutnya menewaskan 27.122 orang, melukai 9247 orang serta merusak 11.000 rumah. Tsunami terjadi pada 15 Juni 1896 kurang lebih pada pukul 10.33 waktu setempat. Tsunami terjadi terjadi di wilayah Sanriku dan merupakan akibat dari gempa berkekuatan 7,6 skala magnitud.
4. Tsunami tahun 1771 Tsunami ini terjadi di Ryuku Islands setelah gempa berkekuatan 7,4 skala magnitude terjadi. Tepatnya, tsunami terjadi pada tanggal 24 April 1771. Tsunami menewaskan 13.486 jiwa dengan jumlah kerusakan rumah mencapai 3237.
5. Tsunami tahun 1586 Tsunami ini menewaskan 8.000 orang. tsunami terjadi di Pantai Ise, tepatnya pada tanggal 18 Januari 1586. Tsunami terjadi akibat gempa berkekuatan 8,2 skala magnitud. Tidak ada catatan tentang jumlah rumah yang hancur dan waktu persis kejadian tsunami tersebut.
Sejauh ini, telah terjadi 345 kejadian tsunami. Sementara tsunami yang terjadi Jumat lalu adalah tsunami terakhir yang terdata dan berdasarkan data terkini telah menewaskan 2000 orang lebih. Koreksi terakhir oleh Badan Meteorologi dan Geofisika Jepang, tsunami terjadi akibat gempa berkekuatan 9 skala magnitud.

KORBAN GEMPA DAN TSUNAMI JEPANG TEMBUS 2000 ORANG


Korban gempa dan tsunami Jepang terus bertambah. Kepolisian Jepang mencatat, korban tewas sudah menembus angka 2.000 orang. Sebagian besar belum berhasil diidentifikasi.

Jumlah ini masih jauh di atas data resmi Pemerintah Jepang yang menyebut jumlah korban tewas sekira 800 orang.

Pihak Kepolisian Jepang seperti dikutip Kantor Berita Kyodo, Minggu (13/3/2011) menyebutkan di Prefektur Fukushima saja sudah ditemukan 1.167 mayat, sementara 600 lebih mayat ditemukan di Prefektur Miyagi dan Iwate. Wilayah-wilayah tersebut berhadapan langsung dengan laut Pasifik, lokasi titik pusat gempa 8,9 Skala Richter yang kemudian direvisi Badan Meteorologi dan Klimatologi Jepang menjadi 9,0 SR.

Sementara pemerintah lokal di masing-masing prefektur masih kesulitan mengetahui nasib puluhan ribu warganya karena kerusakan infrastruktur. Sejauh ini, sebanyak 20.820 bangunan dilaporkan rata dengan tanah dan hilang terbawa tsunami. Sementara lebih dari 300.000 orang di enam prefektur teklah dievakuasi.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 180.000 di antaranya merupakan warga yang tinggal dalam radius 20 kilometer dari reaktor nomor 1 nuklir di Fukushima. Akibat kebocoran radiasi, 19 orang dinyatakan telah terkontaminasi.

9 ORANG POSITIP KENA RADIASI DARI KEBOCORAN REAKTOR NUKLIR


Tokyo - Setelah gempa dan tsunami, radiasi nuklir menjadi musibah terbaru yang harus dihadapi Jepang. Sekretaris Kabinet Jepang Yukio Edano menyatakan, 9 orang dinyatakan positif terkena radiasi tingkat tinggi pada kulit dan bajunya.

Menurut CNN, Minggu (13/3/2011) para dokter sekarang mencoba memastikan apakah tubuh bagian dalam mereka terkena dampak radiasi itu.

Gempa hari Jumat telah menyebabkan kebocoran pada PLTN Fukushima yang dikelola oleh Operator Tokyo Electric Power (TEPCO). Operator juga tengah berjibaku agar batang bahan bakar nuklir yang mengalami overheating kembali menjadi dingin.

Semua warga di radius 20 km dari reaktor telah diungsikan ke tempat yang aman. Hal ini karena peningkatan tingkat radiasi menjadi 1.000 kali skala normal. Sampai saat ini lebih dari 100 ribu warga sudah dievakuasi.

KORBAN BERTAMBAH MENJADI 19 ORANG

<a href='http://openx.detik.com/delivery/ck.php?n=a59ecd1b&amp;cb=INSERT_RANDOM_NUMBER_HERE' target='_blank'><img src='http://openx.detik.com/delivery/avw.php?zoneid=24&amp;cb=INSERT_RANDOM_NUMBER_HERE&amp;n=a59ecd1b' border='0' alt='' /></a>

Tokyo - Jumlah orang yang dinyatakan positif terkena radiasi nuklir di PLTN Fukushima bertambah menjadi 19 orang.  Jumlah ini meningkat dari 3 kasus yang ditemukan pada Sabtu kemarin.

Mereka yang terkena radiasi saat ini dibawa ke rumah sakit terdekat. Demikian dilansir dailyindia.com, Minggu (13/3/2011).

Operator PLTN Fukushima yaitu Tokyo Electric Power (TEPCO) telah memberitahu badan keselamatan nuklir Jepang bahwa tingkat radiasi di reaktor nuklir Fukushima No 1 telah melampaui batas.

Tingkat radiasi yang diperbolehkan adalah 500 micro sievert. Sedangkan radiasi di Fukushima telah mencapai 882 micro sievert.

PLTN Fukushima juga menyatakan, reaktor nomor 3 di pusat pembangkit itu telah kehilangan fungsi pendinginnya. Ini adalah reaktor keenam di pembangkit Fukushima No 1 dan No 2 yang kehilangan fungsi pendinginnya setelah gempa dan tsunami dahsyat menimpa Jepang hari Jumat.

KRONOLOGIS PENANGKAPAN 10 ANGGOTA KANGEN BAND


Badan Narkotika Nasional memeriksa 10 orang yang dibawa dari markas sekaligus rumah dan tempat latihan grup Kangen Band di Cibubur, Jakarta Timur, Sabtu (12/3/2011) dini hari. Dari 10 orang yang dibawa aparat BNN, tiga di antaranya adalah personel Kangen Band.
Di markas grup band itu, petugas BNN menemukan puluhan gram ganja kering yang sebagian sudah dilinting dan tanaman ganja di dalam pot.
Kepala Bagian Humas dan Dokumentasi BNN Sumirat Dwiyanto, yang dihubungi kemarin, membenarkan adanya penangkapan itu. Menurut Sumirat, 10 orang itu ditangkap karena mereka diduga terkait kepemilikan ganja atau pemakaian narkoba itu. Di antara orang yang ditangkap itu terdapat personel Kangen Band, sisanya adalah kru dan tamu grup band tersebut.
Manajer Kangen Band Sujana yang dihubungi Sabtu malam mengakui, tiga personel band mereka dibawa oleh aparat BNN dari tempat latihan Kangen Band di Cibubur, Jakarta Timur. Ketiga personel itu adalah Andika, Izzy, dan Bebe. ”Tetapi, tadi saya dapat kabar, Bebe sudah boleh keluar. Jadi, yang masih diperiksa adalah Andika dan Izzy,” katanya.
Sujana menyatakan, mereka kaget dan terkejut dengan kejadian tersebut karena tempat latihan itu terbuka dan kerap dikunjungi teman-teman Kangen Band. Akibat penangkapan itu, pihak manajemen kini harus menjadwal ulang rencana manggung grup band tersebut.
Pulang manggung Sebelum ditangkap, Jumat malam lalu, Kangen Band mengisi acara di Bekasi. Seusai manggung, Andika dan beberapa personel Kangen Band serta krunya pulang ke tempat latihan mereka di Cibubur.
Menurut Sujana, Andika dan Izzy tinggal di tempat latihan di Cibubur. Malam itu mereka dikunjungi tamu. Sementara Bebe menyusul ke Cibubur malam itu karena akan menyimpan peralatan band.
Dari informasi penyidik BNN, aparat BNN masuk dan memeriksa base camp grup band itu menyusul informasi dan laporan dari warga yang mencurigai pemakaian narkoba di tempat latihan itu. Namun, saat ditangkap di tempat latihan, mereka tidak sedang mengonsumsi narkoba.
Akan tetapi, aparat BNN mendapati barang bukti berupa bungkusan dan lintingan kertas berisi ganja kering di dalam rumah itu. Berat keseluruhan ganja tersebut diperkirakan mencapai 30 gram. Aparat BNN juga menemukan pohon ganja dalam pot di tempat latihan tersebut.
Menurut Sumirat, ke-10 orang itu dibawa ke BNN untuk mengetahui keterlibatan masing- masing.

MANUSIA MAGNET BENDA LOGAM MENEPEL SEMUA DI BADANYA



SERBIA - Kemampuan unik yang bisa membuat benda-benda sekitar berbahan logam bisa menempel di tubuh dimiliki oleh pria berusia 67 tahun, Miroslav Mandic.

Sontak kemampuan istimewa ini membuat gempar lingkungan tempat tinggal Miroslav di Simanovci, Serbia.

Benda-benda berhahan dasar logam bisa melekat erat di tubuhnya. Uang koin, pisau ataupun benda yang terbuat dari besi dan metal lainnya akan menempel di tubuhnya. Kondisi yang dialaminya ini sempat mencengangkan dokter-dokter yang memeriksanya.

Mandic yang mendapat julukan Magneto ini menyadari kemampuannya tersebut sejak ia masih muda.
“Saat itu saya hendak membayar sebuah suratkbar, namun uang koin terus melekat di tangan saya,” kenang Mandic.

Setiap tahun kemampuannya menarik magnet semakin bertambah, dan hal itu justru menganggunya. Dan yang paling membuat istrinya sebal adalah, ketika ia berjalan di dekat radio atau televisi, channel-nya bisa berubah seketika.(surya/orange)

VIDEO ULAR NAKAL GIGIT PUTING MODEL CANTIK






LIHAT VIDEO DASYATNYA LEDAKAN REAKTOR NUKLIR DI JEPANG


Sebuah video beredar diYouTube memperlihatkan seorang model yang puting payudaranya digigit seekor ular ketika sedang melakukan pemotretan. 

Model bernama Orit Fox ini sedang berpose dengan seekor ular besar ketika ular itu tiba-tiba menggigit puting payudaranya. 

Model ini kemudian berhasil diselamatkan oleh seorang pria yang melepaskan ular nakal itu dari gigitan yang hampir membuat puting payudaranya hampir lenyap. Video ini pertama kali di-posting di situs Youku China dan di-posting lagi di YouTube 5 Maret lalu. Saat pertama kali di-posting, video ini langsung mencapai 450 hits dan di YouTube kini sudah mencapai hampir 14 ribu hits.




INDONESIA TERANCAM UAP NUKLIR JEPANG



TOKYO - Dampak meledaknya reaktor nuklir Fukushima, Jepang pasca gempa bumi 8,9 skala richter dan gelombang tsunami ternyata dapat berpengaruh ke Indonesia.

Berkaca pada pengalaman ledakan nuklir Chernobyl, Ukraina yang menewaskan ribuan penduduk, potensi efek samping ledakan di Fukushima kemungkinan bisa terjadi di Indonesia. Uap limbah reaktor nuklir yang meledak dapat tertiup angin hingga ribuan kilometer bahkan tiba di Indonesia.

"Tragedi Chernobyl itu radioaktifnya bisa terbawa angin hingga ke Skotlandia di kawasan Eropa Barat, kemungkinan itu bisa jadi ada," ujar Juru Bicara Greenpeace Asia Tenggara, Hikmat Soeriatanuwijaya saat dihubungi melalui telepon, Sabtu(12/3/2011).

Meski begitu, Hikmat belum dapat memastikan waktu yang ditempuh uap nuklir tersebut saat terhembus angin di udara. pihaknya mengaku baru akan melakukan penelitian tentang hal tersebut. Akan tetapi, melihat tragedi Chernobyl, efek negatif setelah tibanya uap di suatu tempat yang dirasakan bisa dalam jangka waktu yang lama yaitu sampai 30 tahun.

"Dampaknya itu lama sampai 30 tahun kalau sudah kena radiasi radioaktif nuklir," jelasnya.

Lebih jauh Hikmat menjelaskan efek jangka pendek yang bisa dirasakan atas radiasi limbah nuklir tersebut bisa berupa kematian pada saat itu juga. Sementara untuk jangka panjang adalah seperti penyakit kanker kulit.

"Tapi jangan sampai deh mas, sampai kesini bahaya sekali itu," tandasnya.

Seperti diketahui sebelumnya, akibat gempa bumi 8,9 Skala Richter dan gelombang tsunami besar melanda Jepang, PLTN di Fukushima meledak dan limbah nuklirnya pun menjadi momok baru bagi Jepang pasca bencana.

WASPADAI HUJAN ASAM PASCA MELEDAKNYA REAKTOR NUKLIR

JAKARTA - Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Jepang mengingatkan kepada seluruh WNI, untuk mengantisipasi adanya hujan asam.

Kondisi ini menyusul adanya ledakan di Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Fukushima, Jepang, beberapa saat lalu. "Kemungkinan hujan asam persiapkan jaket dan payung," demikian informasi KBRI Jepang, seperti dikutip Sabtu (12/3/2011).

Seperti diberitakan sebelumnya, telah terjadi ledakan di PLTN Fukushima. Reaktor itu dikhawatirkan mencair, setelah adanya kegagalan sistem pendingin semenjak diterpa gempa kuat dan tsunami. Pejabat setempat mengatakan beberapa pekerja mungkin terluka.

Rekaman di TV Jepang menunjukkan bahwa dinding satu bangunan telah hancur, hanya menyisakan bingkai rangka logam dan uap radioaktif.(

VIDEO LEDAKAN REAKTOR NUKLIR JEPANG


Ledakan di komplek pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN) di Fukushima, Jepang menimbulkan asap putih hingga membumbung tinggi. Ledakan terjadi pada pukul 16.00 waktu setempat (14.00 WIB).  Hal ini disampaikan biro keselamatan industri nuklir negara itu, seperti dilaporkan lembaga penyiaran publik Jepang, NHK.

Tokyo Electric Power Company mengatakan empat pekerjanya terluka. Namun sampai saat ini belum jelas sumber ledakan, apakah dari pembangkit Daiichi Fukushima, atau dari tempat lain.

"Efek tsunami mungkin telah menyebabkan ledakan," kata Malcolm Grimston, anggota asosiasi untuk energi, lingkungan, dan pengembangan di London, Chatham House, sepertiu dikutip CNN.

NHK mengatakan, para petugas terluka dalam proses pendinginan reaktor nuklir di pembangkit dengan menyuntikkan air ke intinya.

Sebelumnya,  badan nuklir Jepang Sabtu ini mengatakan pekerja melanjutkan upaya mendinginkan reaktor setelah sejumlah kecil bahan radioaktif lolos ke udara.

Sistem pendingin di tiga dari empat unit itu sudah tidak bisa beroperasi. Akibatnya suhu pendingin inti nuklir lebih panas dari 100 derajat Celsius.

Pihak berwenang sudah memerintahkan penduduk yang berada dalam radius 3 kilometer untuk mengungsi. "Ini sebagai tindakan pencegahan," kata Ichiro Fujisaki, pejabat Tokyo Electric Power.

6 PERSONIL KANGEN BAND DI TANGKAP POLISI KARENA BAWA GANJA



Jakarta Sebanyak 10 orang digrebek polisi karena dicurigai bersahabat dengan obat-obatan terlarang alias narkoba di Basecamp Kangen Band di Cibubur, Jakarta Timur, Sabtu (12/3/2011) dinihari tadi. 6 di antara mereka adalah personel Kangen Band.

Pihak Badan Narkotika Nasional (BNN) memberikan inisial nama yang ditangkap. Di antara mereka ada juga yang perempuan.

"Inisialnya A ada 2 orang, B ada 2 orang, J ada 1 orang, N ada 1 orang, S ada 2 orang, Z ada 1 orang, dan V ada 1 orang. Ada wanita dan ada laki-laki," begitu kata Kepala Bagian Hubungan Masyarakat Badan Narkotika Nasional, Sumirat Dwiyanto saat ditemui di kantor BNN di Cawang, Jakarta Timur, Sabtu (12/3/2011).

Sebelumnya dikonfirmasi drummer Kangen band, Iim lolos dari jeratan hukum. Berdasarkan hasil tes, ia tidak terbukti memakai narkoba. Namun 5 personel dan 4 kru Kangen Band masih dalam pemeriksaan.

Sumirat menjelaskan, dari 10 orang yang tertangkap merupakan target operasi (TO) dari Mabes Polri. Jika terbukti sebagai pemakai mereka dimasukkan ke panti rehabilitasi.

"Karena hanya ditemukan barang bukti. Hasilnya nanti malam. Bisa untuk konsumsi atau macam-macam. Saat ditangkap nggak ada yang memakai. Belum berupa lintingan. Mereka kooperatif sekali. Semoga terungkap semua, termasuk jaringan yang ada di belakang mereka," kata Sumirat.

KUMPULAN VIDEO AMATIR GEMPA DI JEPANG


Getarannya sangat kuat, terlihat bergoyang kuat lebih dari dua menit. Bahkan sepertinya susulannya, atau mungkin getaran sekundernya, terus terjadi pada menit-menit berikutnya . Silahkan baca transkripnya
Transkrip kasar : Mom, u ok? Ya, mari kita keluar. Hati-hati. Out, out. 0,52: Mom! Cepat. Begitu besar. Awas Aliran listrik yang berbahaya, bukan? It’s ok. Jangan khawatir. OK?! Berdiri ibu. Aku berdiri sekarang. Memegang kamera saya. Telepon? Gotta panggilan. Ah saya mendapatkannya. Ah halo (teman). Ur ok? Saya tidak punya apa-apa. Tidak telepon saya baik. (masuk ke dalam)




Setelah gempa terjadi kejadian lain menyusul …
Ketika tsunami warning sirine berbunyi










EFEK MAUT BOCORNYA RADIOAKTIF REAKTOR NUKLIR


Setidaknya ada tujuh efek yang berbahaya bila tubuh manusia terkena bocoran radioaktif.

Gempa bumi disertai tsunami yang terjadi di Jepang menimbulkan potensi bahaya baru. Sebab, beberapa pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN) di Jepang mengalami kerusakan. Ancaman bahaya kontaminasi radioaktif akhirnya muncul ke permukaan.

Radioaktif adalah sejenis zat yang berada di permukaan atau di dalam benda padat, cair atau gas yang mana kehadirannya berbahaya bagi tubuh manusia. Radioaktif berasal dari radionuklida (radioisotop) sebuah inti tak stabil akibat energi yang berlebihan.

Menurut situs atomicarchive.com, setidaknya ada tujuh efek yang berbahaya bila tubuh manusia terkena bocoran radioaktif dari PLTN.

1. Rambut: rambut akan menghilang dengan cepat bila terkena radiasi di 200 Rems atau lebih. Rems merupakan satuan dari kekuatan radioaktif.

2. Otak: sel-sel otak tidak akan rusak secara langsung kecuali terkena radiasi berkekuatan 5000 Rems atau lebih. Seperti halnya jantung, radiasi membunuh sel-sel saraf dan pembuluh darah dan dapat menyebabkan kejang dan kematian mendadak.

3. Kelenjar Gondok: kelenjar tiroid sangat rentan terhadap yodium radioaktif. Dalam jumlah tertentu, yodium radioaktif dapat menghancurkan sebagian atau seluruh bagian tiroid.

4. Sistim Peredaran Darah: ketika seseorang terkena radiasi sekitar 100 Rems, jumlah limfosit darah akan berkurang, sehingga korban lebih rentan terhadap infeksi. Gejala awal ialah seperti penyakit flu. Menurut data saat terjadi ledakan Nagasaki dan Hiroshima, menunjukan gejala dapat bertahan selama 10 tahun dan mungkin memiliki risiko jangka panjang seperti leukimia dan limfoma.

5. Jantung: bila terkena radiasi berkekuatan 1000 sampai 5000 Rems akan mengakibatkan kerusakan langsung pada pembuluh darah dan dapat menyebabkan gagal jantung dan kematian mendadak.

6. Saluran Pencernaan: radiasi dengan kekuatan 200 Rems akan menyebabkan kerusakan pada lapisan saluran usus dan dapat menyebabkan mual, muntah dan diare berdarah.

7. Saluran Reproduksi: saluran reproduksi akan merusak saluran reproduksi cukup dengan kekuatan di bawah 200 Rems. Dalam jangka panjang, korban radiasi akan mengalami kemandulan.

Melihat bahayanya dampak dari radiasi radioaktif ini, pemerintah Jepang langsung menetapkan kondisi siaga menyusul potensi kebocoran radioaktif pada lima reaktor nuklir di dua lokasi. Tiga ribu warga yang tinggal di sekitar reaktor nuklir Fukushima Daiichi dengan radius 10 km langsung dievakuasi.
Sebanyak 14.000 warga yang tinggal di bagian timur laut Jepang masih di lokasi Daiichi, turut juga diungsikan setelah mendapat peringatan dari Tokyo Electric Power Co.
Jepang mempunyai 54 reaktor dan 10 di antaranya telah ditutup terkait bencana gempa dan tsunami yang menimpa wilayahnya. Sebanyak 30 persen pasokan listrik di Jepang berasal dari tenaga nuklir. Laporan: Harwanto Bimo Pratomo

REAKTOR NUKLIR JEPANG MELEDAK



Suara ledakan terdengar dari fasilitas reaktor nuklir Fukushima, Jepang, Sabtu (12/3/2011), yang tengah mendapat perhatian serius karena mengalami masalah setelah diguncang gempa kemarin. Tak lama kemudian asap putih mengepul dan dilaporkan sejumlah pekerja terluka.
Demikian laporan terakhir yang dilansir Reuters mengutip kantor berita Jepang Jiji. Sementara AFP melaporkan beberapa pekerja di fasilitas pembangkit listrik tenaga nuklir tersebut mengalami luka-luka dan tingkat radioaktivitas di sekitarnya naik menjadi 20 kali lipat daripada sebelumnya. Kntor berita AP merilis pernyataan pejabat pemerintah bahwa hal tersebut menandai melelehnya reaktor tersebut.
Salah satu reaktor nuklir di Fukushima mengalami kerusakan pada fasilitas pendingin. Meski telah dimatikan, reaktor tersebut masih tetap panas dan berpotensi meleleh. Pihak keamanan telah memerintahkan 45.000 penduduk yang tinggal dalam radius kurang dari 10 kilometer untuk meninggalkan lokasi. Ada risiko radiasi akibat kebocoran zat radioaktif.
Sebelumnya, operator pembangkit tersebut Tokyo Electric Power (TEPCO) menyatakan bahwa sistem pendingin telah pulih kembali. Reaktor yang atelah dimatikan namun masih panas sempat didinginkan secara langsung terpapar ke udara.        
okyo - Sebuah ledakan terdengar dari reaktor nuklir Fukushima yang mengalami kebocoran 'kecil'. Asap terlihat mengepul keluar dari reaktor tersebut.

Demikian diberitakan oleh kantor berita Jiji Press yang mengutip pernyataan petugas kepolisian setempat dan dilansir Reuters, Sabtu (12/3/2011).

Reaktor yang dikelola oleh Tokyo Electric Power Co(Tepco) tersebut sebelumnya dikabarkan mengalami kerusakan akibat gempa 8,9 SR yang mengguncang Jepang, kemarin (11/3).

Sementara AFP menyebutkan, tayangan televisi lokal menayangkan gambar asap yang mengepul keluar dari reaktor nomor satu di Jepang tersebut. Bahkan media Jepang lainnya, NHK menyebutkan bahwa beberapa pekerja yang ada di lokasi mengalami luka-luka akibat ledakan ini. Namun, belum diketahui pasti jumlahnya serta luka yang diderita.

Radioaktivitas dilaporkan meningkat sebesar 20 kali dari level normal. Atap dan dinding gedung yang ada di lingkungan reaktor milik Tepco ini juga dikabarkan hancur akibat ledakan.

Sebelumnya diberitakan bahwa akibat kebocoran 'kecil' tersebut, zat caesium radioaktif mulai terdeteksi di lingkungan sekitar reaktor Fukushima. Semua warga yang berada pada radius 10 km dari Fukushima telah dievakuasi ke tempat yang aman.

Media Jepang, Kyodo dan Jiji Press juga menyebutkan kemungkinan melelehnya nuklir yang ada di Fukushima itu. Dimana batang bahan bakar nuklir sempat terkena udara di saat kadar air berkurang. Namun truk pemadam kebakaran segera memompakan air ke dalam reaktor untuk menambah kadar air sebagai pendingin.

Pendingin reaktor nuklir ini mengalami kerusakan akibat gempa 8,9 SR yang melanda Jepang kemarin. Tanpa adanya pendingin, tekanan di dalam reaktor pun meningkat dan nuklir dikhawatirkan akan meledak.

VIDEO AMATIR GEDUNG TINGGI BERGOYANG KENA GEMPA