Sabtu, 13 November 2010

PANORAMA ALAM YANG PALING INDAH

Kalau anda punya penyakit takut akan ketinggian, sebaiknya anda tidak mengunjungi tempat-tempat ini.

Dachstein Sky Walk (Austria)

pemandangan
Disebut “Balkon pegunungan alpina”, Dachstein Sky Walk ditahtakan pada ketinggian 2700 meter diatas permukaan laut dan di atas bebatuan vertikal Hunerkogel setinggi 250 m. Pemandangan 360 derajat memperlihatkan pada para pengunjung pemandangan Slovenia di selatan Republik Czech di sebelah utara. Skywalk jauh lebih tinggi dari platform di air terjun Niagara ataupun yang berada di air terjun Iguazu, Brazil.

Aurland Lookout (Norwegia)

pemandangan indah
Arsitek Todd Saunders dan Tommie Wilhelmsen ditugaskan untuk membuat desain tempat pemberhentian yang indah di atas gunung Aurland di Norwegia dan menghasilkan si cantik ini yang mendapat tempat pertama di kompetisi rute wisata Norwegia. Sisi paling luar platform – yang melengkung untuk membentuk fondasi struktur – ditutup sebuah kaca, memberikan pemandangan luar biasa ke daratan di bawah untuk mereka yang berani berjalan sampai paling ujung.

Grand Canyon Skywalk (Arizona – USA)

pemandangan menakjubkan
Platform menegangkan berbentuk tapal kuda ini bergantung tepat 4000 kaki di atas tanah dan memanjang 65 kaki dari ujung tebing Grand Canyon. Skywalk berbentuk tapal kuda ini dibangun dari tembok kaca setebal 4 inchi dan pengunjung diharuskan memakai kaus kaki anti gores bila ingin berjalan dan melihat pemandangan disana. Karya ini adalah karya arsitektur luar biasa yang sanggup menahan berat sampai 70 ton (setara dengan 14 ekor gajah afrika) dan dapat menahan tiupan angin sampai 100 meter per jam.

Platform Gantung Air Terjun Iguazu (Brasil dan Argentina)

pemandangan
Selain dari air terjun yang memang menakjubkan, tempatnya yang berada di hutan lindung subtropis membuat wisata di tempat ini semakin menyenangkan. Untuk menghargai kebesaran dan kemegahannya, baik sekali untuk melihat air terjun ini dari skywalk. Platform pemandangan ini begitu dekatnya sehingga anda akan tersemprot oleh percikan air dan dibuat tuli oleh raungan air jatuh dari ketinggian 80 kaki yang memekakkan telinga.

Menara Pencakar Langit Auckland (Selandia Baru)

pemandangan indah
Menara pencakar langit Auckland setinggi 328 m adalah bangunan tertinggi di belahan bumi bagian selatan. Dibutuhkan 2000 ton besi, 660 ton baja kerangka bangunan dan 15000 meter kubik semen untuk membangunnya. Bangunan ini dapat menahan angin berkecepatan 200 km/jam, gempa berkekuatan 8 skala richter dan di hari yang cerah, pemandangan bisa mencapai 82 km. Puncak dalam ruangan yang tertinggi adalah Sky deck dengan kaca tanpa sambungan yang memberikan pemandangan 360 derajat.

Illawara Fly Tree Top Walk (Australia)

pemandangan indah
Tempat ini dibuka belum lama setelah 5 bulan pembangunan. Terletak di Knights Hill di atas tebing dekat Robertson di dataran tinggi selatan, Illawara Fly Tree Top Walk memfasilitasi pengunjung untuk berjalan-jalan di antara kanopi hutan hujan 25 meter di atas tanah di atas platform besi. Lorong jalan setinggi 500 m ini memiliki tangan penyangga yang membawa pengunjung ke ujung tebing dan menawarkan pemandangan garis pantai dari Kiama sampai Shellharbour.

Landscape Promontory

pemandangan
Landscape Promontory adalah platform pemandangan gantung yang didisain Paolo Burgi sebagai bagian proyek Cardada, sebuah revitalisasi gunung Cardada yang diharapkan selesai pada tahun 2010. Lorong yang terbuat dari besi dan titanium berujung pada platform pemandangan dengan pemandangan Lago Maggiore. Bukan hanya pemandangan yang dapat dinikmati para pengunjung. Simbol–simbol di ubin dan keterangan keterangan yang tertulis di susuran platform menawarkan referensi tentang sejarah dan kesastraan.

Infinity Room at the House of the Rock (Wisconsin – USA)

pemandangan indah
House on the Rock, pertama kali dibuka pada tahun 1959, adalah kompleks ruangan2, jalan, kebun, dan toko dengan desain arsitektur unik oleh Alex Jordan, Jr. Letaknya adalah di Spring Green, Wisconsin, dan merupakan tempat wisata regional. The Infinity Room di rumah itu memanjang beberapa ratus kaki dari lembah, tanpa penyangga di bawahnya, dengan lebih dari 3000 jendela buatan tangan di pinggirnya.

Il Binocolo (Italia)

pemandangan
Di dalam kebun kastil Trauttmansdorff, Italia anda akan menemukan platform besi yang memukau ini keluar dari antara pepohonan. Namanya, yang berarti teropong, berasal dari bentuk atap kecil platform tersebut dan pemandangan sekitar. Di desain oleh arsitek Matteo Thun.

Puncak Tyrol (Austria)

pemandangan
Top of Tyrol (Puncak Tyrol) yang didesain oleh Astearchitecture adalah platform pemandangan setinggi 3000 m di atas permukaan laut di atas gletser Stubai di Tyrol, Austria. Baja tahan cuaca digunakan dalam pembangunannya untuk mangantisipasi cuaca ekstrim sehingga anda dapat berdiri 9 meter dari puncak gunung untuk melihat pemandangan Gletser Stubai.

10 PEMANDANGAN TERINDAH

Posting ini menyoroti beberapa dari gambar yang paling menakjubkan fotografi alam. Ada sejumlah besar tempat-tempat dan pemandangan di bumi ini kita harus setidaknya melihat sekali. Alam fotografi cenderung menempatkan lebih mementingkan nilai estetika gambar dari jenis lain fotografi. fotografer alam Kebanyakan manusia lebih memilih tidak hadir di foto mereka, mereka ingin mencapai murni, tak bernoda lanskap yang bebas dari pengaruh manusia. Di bawah ini kami hadir untuk Anda koleksi gambar fotografi alam yang benar-benar akan mengambil napas Anda pergi.Ini mungkin adalah tempat-tempat terindah dan paling spektakuler di dunia yang sangat jarang dilihat sebelumnya. Dari keindahan Antartika, kota-kota diatas awan, pantai-pantai tersembunyi yang spektakuler, dan tempat-tempat lainnya, yang bahkan lebih mengagumkan.

1.Puncak Himalaya Tibet


Ini adalah titik tertinggi di seluruh Planet Bumi. Dengan foto dan cahaya seperti ini Himalaya tampak seperti sebuah tempat di planet lain. 2.Sinar Aurora Borealis

Sinar Aurora Borealis yang “spektakuler” di langit Alaska (ujung utara Amerika, dekat Kutub Utara). Aurora sebenarnya adalah cahaya natural di angkasa yang terjadi akibat tabrakan partikel-partikel medan magnet bumi dengan atom dan molekul dari atas atmosfir bumi. Warnanya yang paling umum ada dua, hijau dan merah dan dapat dilihat pada waktu malam.
3.Benteng Chittogarh , India

4. cinque Terre, riviera

Cinque Terre , Riviera , adalah salahsatu tujuan wisata paling populer di Italia. Kota yang terkenal keindahannya ini dibangun selama ratusan tahun, dan keunikannya tetap terjaga.. Makanan laut disini juga sangat istimewa, tentu karena letaknya yang di pinggir laut Mediterania (Bagian dari UNESCO World Heritage Site).
5.College the Valleyfield

Sebuah universitas pendidikan di Quebec , Kanada, dengan pemandangan kampus yang tidak ada duanya di dunia.
6.Machu Picchu

Inilah Machu Picchu, kota dari peradaban Inca yang hilang. Letaknya di Lembah Urumba, Peru , di puncak gunung, 2430 meter diatas permukaan laut. Tempat ini dibangun pada puncak kejayaan peradaban mereka, tahun 1460-an.
7.Massif De La Chartreuse

Formasi bebatuan yang super unik di pegunungan di timur Perancis.
8.laut Arktik

Berdayung santai di laut Arktik yang sejernih kristal (tapi dingiiinn). Arktik adalah wilayah di Kutub Utara bumi (dari Bahasa Yunani yang berarti Beruang).
9.Sebuah Kota Di Dalam Gunung

Lihatlah kedahsyatan pintu gerbang raksasa ini. Petra , adalah kota yang dibentuk di dalam sebuah gunung batu di Yordania. Tempat ini awalnya dibangun 100 tahun sebelum masehi oleh bangsa Nabatean. Petra dulu sempat berkembang menjadi pusat perdagangan yang makmur di zaman Romawi karena letaknya yang strategis di Arabia . Didalamnya juga terdapat aliran sungai bawah tanah yang airnya berlimpah. ( sepertinya tempat syuting Film Transformer 2 )
10.Gunung Tungurahua, Ekuador

11.Teluk Navagio, Zakynthos, Yunani

12.International Space Station, ISS

Para astronot sedang berada dalam misi STS116 di Stasiun Ruang Angkasa Internasional, ISS, 3600 km diatas Selandia Baru. Pemandangannya, lumayan spektakuler.
13.Kota Modern

FACEBOOK LUNCURKAN EMAIL MULAI SENIN 15 NOVEMBER 2010


Kabar beredar kencang bahwa Facebook akan meluncurkan fasilitas e-mail mulai Senin besok. Kabarnya, Facebook tak puas dengan fasilitas pengiriman pesan ala "inbox" yang kini mereka miliki.

PC World mengutip TechCrunch, menyatakan Facebook sedang menggeber Project Titan yang diharapkan bisa bersaing dengan Gmail dan Hotmail. Layanan e-mail ini diharapkan akan diumumkan Senin depan, saat Facebook bertemu pers di Pertemuan Web 2.0 di San Fransisco, Amerika Serikat.

Rumor e-mail Facebook ini awalnya muncul Februari lalu. Saat itu, diperkirakan alamat Facebook yang ada sekarang otomatis menjadi alamat e-mail: Anda@facebook.com.

Soal jumpa pers, hanya disebutkan raksasa media-sosial ini akan mengupas soal layanan pesan. Undangan menyebutkan soal penggunaan ikon inbox/messages Facebook di aplikasi telepon genggam.

Pertanyaan yang muncul, apakah Facebook bisa menampilkan e-mail yang bisa bersaing dengan Gmail yang penuh kreativitas?

Menurut firma riset pasar Gartner, layanan e-mail dari Facebook bisa sangat tepat, karena "20 persen pekerja akan menggunakan jaringan sosial sebagai alat utama komunikasi bisnis di 2014." Jelas, e-mail sangat cocok dengan skenario ini.

Saat ini di dunia, menurut situs peranking situs, Google.com merupakan situs paling populer sejagat. Facebook bertengger di posisi kedua. Namun di Indonesia, Facebook telah setengah tahun menjadi situs paling populer.

GUNUNG KRAKATAU MELETUS?

-

Ratusan warga Anyer, Kabupaten Serang, Provinsi Banten, Ahad dini hari, dikejutkan oleh suara letusan keras sebanyak tiga kali yang diduga dikeluarkan dari perut Gunung Anak Krakatau (GAK).

"Warga sangat yakin, kalau letusan itu dari Gunung Anak Krakatau, dan saya dengar sendiri letusan itu sebanyak tiga kali," kata Mumut, salah seorang warga Cikoneng, Anyer.

Dia menjelaskan, letusan keras pertama kali terdengar pada pukul 01. 25 WIB dini hari. "Suara letusannya memang tidak berturut-turut, ada jeda beberapa menit, kemudian meletus lagi, sampai tiga kali," katanya menambahkan.

Saat mendengar letusan GAK tersebut, ia langsung membangunkan suami dan anak-anaknya yang sedang tertidur lelap. "Saya sekeluarga sempat, berniat mengungsi, tetapi kata suami, letusan Krakatau tidak membahayakan warga Anyer, karena jaraknya jauh," katanya.

Senada diungkapkan salah seorang nelayan Paku, Anyer, Sarmidi. Menurut dia, letusan yang berasal dari krakatau sangat jelas terdengar di telinganya. "Saya langsung bangun, saat mendengar letusan itu, dan sampai sekarang kami masih was-was, takut ada tsunami," katanya menambahkan.

Sebenarnya masih menurut Sarmidi, ia beserta istri dan tiga orang anaknya ingin pulang kampung ke Pekalongan, Jawa Tengah, namun tidak mendapatkan izin dari istrinya.

"Saya sih kepengennya pindah saja ke kampung saya di Jawa, tapi istri saya tidak mengizinkan, karena di kampung sulit makan, jadi lebih baik tinggal sebagai nelayan di Anyer, daripada pulang kampung ke Jawa, tapi susah makan," katanya.

Sementara itu, Kepala Pos Pemantau GAK di Desa Pasauran, Kecamatan Cinangka, Kabupaten Serang, Provinsi Banten, Anton S Pambudi menjelaskan, sampai saat ini status GAK masih level II atau 'waspada'.

"Memang selama ini kegempaan terus meningkat, dan pada hari Jumat lalu jumlah kegempaan mendekati angka 1.000 kali atau persisnya 933 kali, dan ini tidak berbahaya, sepanjang warga tidak mendekat pada jarak radius dua kilometer dari lokasi," kata Anton.

HEBOH ORANG JEPANG BUNUH DIRI LIVE DI INTERNET

Seorang pria Jepang berumur 24 tahun melakukan bunuh diri secara live dan bisa disaksikan langsung di Internet. Awalnya, pria yang tidak diketahui namanya ini mem-post pesan ingin bunuh diri di forum chat. Membaca pesan itu, beberapa teman chat-nya berupaya membujuk agar dia tak nekat melakukannya.  Tapi sebagian lagi, menganggap pria itu cuma membual dan meragukan ia akan melakukan aksi nekatnya itu.
Eh, benar saja. Sejurus kemudian pria itu langsung mengaktifkan aplikasi video streaming ... dan lalu menggantung diri sampai tewas. Melihat itu, teman-temannya kaget alang-kepalang. Mereka buru-buru menelepon polisi. Tapi terlambat sudah. Leher pria itu telanjur patah dan ia pun tak lagi bernyawa.

"Kasus bunuh diri itu dilaporkan ke polisi sekitar pukul 06:30 (waktu setempat)," kata Wakil Kepala Polisi Sendai Utara, Jepang, seperti dikutip CNN.com, Sabtu, 13 November 2010.

Atas bantuan pengelola situs chatting itu, polisi menemukan alamat rumah korban dan mendapati ia tewas tergantung dengan seutas kain membelit lehernya.

Polisi tidak merilis identitas korban. Gambar adegan tragis itu sempat beredar luas di Internat. "Tapi gambar yang ada di layanan chatting telah dihapus pengelolanya," kata juru bicara kepolisian setempat, Fumihiro Ito. (kd)

10 KEINDAHAN GEOLOGI DUNIA


Alam menyimpan banyak kejaiban. Setiap negara memiliki wilayah menakjubkan. Ini beberapa tempat di dunia yang masuk kategori 'keajaiban geologi' yang mungkin sudah Anda ketahui, atau sama sekali tak Anda sadari.

1. The Wave, Amerika Serikat
Terletak di antara Arizona dan Utah, Amerika Serikat. Batu merah menakjubkan ini berada di perbatasan Arizona dan Utah, Amerika Serikat. The Wave terbentuk dari gundukan pasir berusia 190 juta tahun yang telah berubah menjadi batu.

Formasi yang sedikit diketahui orang ini  hanya dapat diakses  dengan berjalan kaki melalui jalan kecil menanjak sejauh tiga mil.
The Wave

2. Antelope Canyon, Arizona, Amerika Serikat
Ngarai Antelope atau Antelope Canyon adalah sebuah ngarai terkenal yang berada di Page, Coconino County, Arizona, Amerika Serikat.

Daerah ngarai ini masuk ke dalam kompleks Navajo Indian Reservation, daerah penampungan terbesar untuk suku Indian Diné dari Amerika Utara, yang juga disebut Navaho atau Navajo.

Antelope Canyon terbentuk oleh erosi Batuan Pasir Navajo, terutama akibat banjir bandang dan kemudian karena proses sub-aerial.
Antelope Canyon
3. Great Blue Hole, Belize 
Bagian dari Lighthouse Reef System,  Great Blue Hole terletak sekitar 60 mil dari daratan Kota Belize. Berbentuk seperti lubang besar hampir sempurna, dengan kedalaman sekitar 125 meter dan diameternya 300 meter.
Kedalaman air inilah yang membuat warnanya menjadi sangat biru. Ini diyakini sebagai lubang laut terbesar di dunia dan memiliki daya tarik besar untuk para penyelam.
Great Blue Hole
4. Crystal Cave of the Giants (Meksiko)
Ditemukan jauh di dalam sebuah tambang di Chihuahua, Meksiko. Dikenal dengan “the Sistine Chapel of crystals”, Mexico’s Cueva de los Cristales (Gua Kristal) ini mengandung kristal-kristal alami yang terkenal di dunia. Kristal tersebut memiliki panjang rata-rata 11 meter.


5. Eye of the Sahara atau 'Mata Sahara' (Mauritania)
Sebuah daratan di Mauritania, bagian barat-selatan Gurun Sahara memiliki tampilan yang spektakuler. Lingkaran berulir dengan diameter 30 mil -- seperti mata. Saking besarnya ini bisa dilihat dari luar angkasa.

Formasi ini awalnya diduga sebagai dampak tubrukan meteorit tapi, ahli geologi saat ini meyakini ini adalah hasil peninggian tanah dan erosi. Namun, apa yang menyebabkan bentuknya yang sirkular, masih misterius.
Eye of Sahara

6. Blue Lake Cave (Brazil)
Daerah Mato Grosso do Sul di Brazil memiliki beberapa danau bawah tanah nan indah, ada Gruta do Lago Azul, Gruta do Mimoso, dan Aquario Natural.

Yang paling terkenal, Gruta do Lago Azul atau Gua Danau Biru -- dihiasi stalaktit dan stalagmit dan danau biru yang luar biasa. Keindangan danau itu sangat impresif.

7. Giants Causeway (Irlandia)
Adalah area seluas 40.000 yang terdiri dari potongan kolom. Giants Causeway adalah hasil dari letusan gunung berapi kuno.

Terletak di pantai utara-timur Irlandia Utara, sebagian besar kolom berbentuk heksagonal, meskipun ada juga beberapa yang segi empat, lima, tujuh dan delapan. Kolom tertinggi adalah 12 meter, dan tinggi laba yang mengeras di tebing adalah 28 meter.

Giants Causeway Irlandia
8. Hell Gate (Turkmenistan)
Terdapat di Gurun Karakum di  Turkmenistan. Di dekat desa  terpencil, Derweze yang dihuni 350 orang, terdapat sebuah kawah selebar 60 meter dan dalam 20 meter.

Kawah ini terus-menerus mengeluarkan api dan terbakar selama 38 tahun.

Oleh penduduk setempat, kawah membara ini disebut sebagai Kawah Gas Darvaza atau juga lebih terkenal sebagai 'Gerbang Neraka'. Kawah ini bisa terlihat dari jarak beberapa kilometer.

Ini bukan fenomena alam, melainkan hasil dari kecelakaan industrial. Pada tahun 1971, sebuah rig pengeboran Uni Soviet tak sengaja mengenai gua bawah tanah yang menyimpan gas dalam dalam jumlah yang masif.

9. Wave Rock (Australia)
Wafe Rock atau batu ombak adalah formasi batuan alam yang terletak di Australia Barat. Bentuknya seperti ombak laut yang melingkar.

Satu gelombang memiliki tinggi sekitar 15 meter dan panjang 110 meter.

10. Chocolate Hills (Philippines)
Terdiri dari sekitar 1.268 bukit berbentuk kerucut sempurna dengan ukuran hampir sama yang tersebar di area seluas lebih dari 50 km persegi. Merupakan formasi geologi yang sangat tak biasa,  dinamakan Bukit Cokelat, berlokasi di Bohol, Filipina.
Chocolate Hills, Filipina


Hebat, Bangun Hotel 15 Lantai Hanya 6 Hari!


LIHAT VIDEONYA
http://daceband.com/videos/58397/video-bangun-hotel-15-lantai-hanya-6-hari
Sebuah perusahaan konstruksi di Kota Changsa, China berhasil menyelesaikan pembangunan sebuah hotel 15 lantai dalam waktu hanya 6 hari. Hotel tersebut dinamakan 'Hotel Ark'.

 China sungguh luar biasa. Tak hanya kekuatan ekonominya yang mampu membuat Amerika Serikat dan Jepang ketar-ketir, produktivitas dan efisiensi para pekerjanya pun patut diacungi dua jempol. 

Bayangkan, sebuah perusahaan konstruksi di Kota Changsa, China berhasil menyelesaikan pembangunan hotel 15 lantai dalam waktu hanya 6 hari. Namanya Hotel Ark. 

Lucu membayangkan bagaimana reaksi warga Changsa yang sedang bepergian seminggu misalnya, tiba-tiba pulang dan mendapati gedung 15 lantai berdiri tiba-tiba. 

Meski dibangun dalam waktu singkat, hotel ini bukan konstruksi ecek-ecek. Dilengkapi kedap suara, dan struktur yang diklaim tahan gempa sampai kekuatan 9 skala Richter. 

Apa rahasia hotel setinggi itu bisa dibangun dalam sekejab? Ternyata, perusahaan konstruksi itu memakan bahan fabrikan yang langsung bisa dirakit -- berupa kolom-kolom beton.

Dan hebatnya, meski bekerja dalam kondisi terburu-buru, tak ada satupun pekerja yang terluka. Dan karena bahan-bahan telah disiapkan dan dicetak sedemikian rupa, tak ada tumpukan sisa-sisa bahan bangunan yang berserakan di lokasi pembangunan. 

Penasaran dengan bagaimana hotel dibangun dalam waktu singkat