Selasa, 26 April 2011

25 TAHUN BENCANA NUKLIR CHERNOBYL


Pusat pembangkit listrik tenaga nuklir Chernobyl yang mengalami kebocoran 25 tahun yang lalu.

Ukraina hari Selasa ini ( 26/04) memperingati 25 tahun bencana nuklir di reaktor Chernobyl yang menewaskan setidaknya 30 orang.

Bencana Chernobyl merupakan bencana kebocoran nuklir terburuk di dunia.

Kebocoran dipicu oleh sebuah ledakan di reaktor nomor 4 di Chernobyl yang menyebabkan radiasi nuklir meluas ke Eropa.

Sejumlah orang juga dilaporkan tewas akibat penyakit yang disebabkan radiasi nuklir Chernobyl.

Pada saat itu, Ukraina masih menjadi bagian dari Uni Sovyet.

Ketika kecelakaan nuklir itu terjadi, ratusan ribu orang terpaksa dipindahkan dari rumah mereka untuk menghidari bahaya radiasi

Hingga saat ini masih ada daerah terlarang yang tidak boleh dimasuki sepanjang 30 km dari titik ledakan di Chernobyl.

Rencananya Presiden Russia Dmitry Medvedev akan mengunjungi Chernobyl untuk mengikuti upacara peringatan.

Peringatan ini jatuh beberapa bulan setelah terjadi kebocoran di reaktor nuklir Fukushima, Jepang akibat diterjang tsunami.

Sebelumnya, ribuan orang di Prancis dan Jerman melakukan aksi unjuk rasa menuntut penghentian penggunaan pembangkit listrik tenaga nuklir.

Mereka mengadakan pawai unjuk rasa di dekat beberapa jembatan yang melintang di atas Sungai Rhine yang menghubungkan Prancis dengan Jerman.

Aksi unjuk rasa juga diadakan di sejumlah PLTN milik Jerman.

0 komentar:

Posting Komentar