Jumat, 03 Desember 2010

KA China Pecahkan Rekor Dunia Tercepat


SUPERCEPAT, Kereta api supercepat CRH380A memecahkan rekor dunia saat melaju dengan kecepatan 486,1 kilometer per jam pada perjalanan dari Kota Zaozhuang dan Bengbu, China, kemarin.

XUZHOU (SINDO) – Salah satu kereta api (KA) cepat China, CRH380A, memecahkan rekor dunia untuk kategori penggunaan komersial tak termodifikasi kemarin. Rekor dipecahkan setelah CRH380A melaju hingga kecepatan maksimum 486,1 km/jam dalam perjalanan dari kota Zaozhuang, Provinsi Shangdong,menuju Bengbu, timur Anhui,China.

Keberhasilan CRH380A telah membuat bangga Pemerintah China. Pertama karena keberhasilan diraih saat KA cepat berwarna putih itu masih diujicobakan. Artinya, CRH380A belum benar-benar beroperasi.Kedua, CRH380A sukses mencapai kecepatan melebihi estimasi awal pemerintah China, yaitu 380 km/jam. Laju maksimum kereta diperkirakan sama dengan pesawat jet yang melesat dalam kecepatan rendah. Kementerian Perkeretaapian China menyatakan, pencapaian CRH380A telah menggeser rekor kereta terdahulu.

Pada September lalu,sebuah KA yang melaju dari Shanghai menuju Hangzhou sukses melaju dengan angka kecepatan 416 km/jam. “Ini (keberhasilan CRH380A) tidak cuma menandakan kesuksesan konstruksi rel Beijing–Shanghai, melainkan juga pencapaian utama atas inovasi teknologi kereta api supercepat China,” papar juru bicara Kementerian Perkeretaapian China,Wang Yongping,kemarin. Wang menambahkan, keberhasilan CRH380Atelahmenunjukkan posisi China dalam inovasi transportasi.“

Kini China memimpin duniadalamhalperkembangankereta api supercepat,”sambungnya. China memang negeri yang penuh obsesi, khususnya dalam bidang transportasi. Pemerintah Beijing terus meluncurkan proyekproyek raksasa terkait pengadaan serta perbaikan sistem transportasi. Pergerakan Pemerintah China kian aktif ketika Beijing menjadi tuan rumah Olimpiade 2008.

Itulah saat China meluncurkan jalur KA cepat pertama yang melayani jalur Beijing dan kota pelabuhan Tianjin. Sejak itu bermunculan jalur-jalur KA cepat lainnya seperti jalur Wuhan-Guangzhou (pusat dan selatan China), Zhengzhou- Xi’an (pusat dan barat China), serta Shanghai-Nanjing di sebelah timur. (Xinhua/anastasia ika)          

0 komentar:

Posting Komentar