Selasa, 28 Februari 2012

VIDEO: Massa FPI Bentrok dengan Front Jihad


Massa Front Pembela Islam (FPI) terlibat bentrok dengan massa Front Jihad Islam (FJI) di Pengadilan Negeri Kota Yogyakarta, Selasa 28 Februari 2012 sekitar pukul 14.15 WIB. Mereka saling lempar batu dalam kericuhan yang terjadi sekitar 10 menit itu.

Kericuhan ini menyebabkan salah satu kameramen yang tengah melakukan peliputan terluka di bagian pelipis. Kameramen ini terkena lemparan batu.
Beruntung, kericuhan tak meluas. Polisi yang berjaga-jaga mampu meredam bentrokan itu. Sehingga, tidak menimbulkan gangguan yang berarti pada aktivitas persidangan.
Keberadaan massa FPI di PN Kota Yogyakarta ini untuk memberikan dukungan kepada Ketua FPI wilayah DI Yogyakarta, Bambang Teddy. Dia tengah menjalani persidangan sebagai terdakwa kasus penganiayaan.
Di saat yang sama, massa SJI juga memberikan dukungan kepada sekretaris FJI Daerah Istimewa Yogyakarta, Erna Afriyanti, yang menjadi saksi korban dalam kasus yang sama.

0 komentar:

Posting Komentar